Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2017

Kebudayaan & Kesenian Suku Betawi

Gambar
Masyarakat Betawi pada pergaulan kesehariannya berbicara dengan menggunakan dialek Melayu lokal, yang terkenal dengan Bahasa Betawi. Yang membuat bahasa ini unik adalah penyerapan berbagai dialek dan bahasa lainnya, dan memperkaya penggunaannya dalam masyarakat. Terdapat kata serapan dari bahasa China Hokkian (cepek, gopek); Arab (ane, ente); sampai ke bahasa Belanda (semur, preman). Subangsih bahasa Betawi ini bahkan juga membentuk dan memperkaya kosakata bahasa Indonesia modern.  Suku Betawi memiliki kesenian dan kebudayaan yang kaya, setelah menyerap berbagai pengaruh dari berbagai suku etnis dan suku bangsa yang tinggal di DKI Jakarta. Hal ini terlihat jelas dari rumah adat, pakaian tradisional, tari-tarian, seni pertunjukan, musik, sastra, kuliner, hingga kebiasaan serta kearifan lokal yang membentuk masyarakat Betawi saat ini. Semua kesenian ini membentuk kekhasan dan ciri yang unik sebagai identitas Betawi. Kesenian Betawi dapat dikategorikan sebagai kesenian rakyat (fo

Musik Tradisional Suku Betawi

Gambar
  Seperti yang telah dibahas pada halaman-halaman sebelumnya, masyarakat Betawi adalah masyarakat yang sangat heterogen dan egaliter. Hal ini dapat dilihat dari alat musik dan jenis lagu tradisional yang dimiliki oleh masyarakat Betawi pada umumnya. Dengan menyerap pengaruh kebudayaan Eropa, Tionghoa, Arab, Melayu, Sunda dan kebudayaan-kebudayaan lainnya; seni musik Betawi menawarkan pengalaman yang unik, beragam, serta menarik untuk dinikmati dalam perayaan maupun waktu santai sehari-hari. Gambang Kromong         Nama kesenian musikal ini diambil dari nama kedua alat musik yang terkandung di dalamnya, Gambang dan Kromong. Mengambil pengaruh yang dominan dari kesenian musik tradisional masyarakat Tionghoa, Gambang Kromong adalah contoh nyata dari akulturasi dan heterogenitas masyarakat Betawi. Meskipun pada awalnya memainkan lagu yang memiliki lirik berbahasa Tionghoa berbagai dialek, namun seiring waktu Gambang Kromong bisa memainkan musik pop, melayu, dangdut bahkan gambus

Permainan Tradisional Khas Betawi

Gambar
Permainan tradisional khas Betawi merupakan suatu kegiatan yang menyenangkan yang biasa dilakukan di kalangan anak-anak Betawi bersama teman-teman mereka di waktu senggang.  Namun, meski di Betawi  memiliki banyak permainan tradisional tidak semua orang mengetahui bahwa permainan-permainan itu adalah murni permainan yang lahir di  Betawi ataukah merupakan hasil akulturasia budaya dari berbagi etnis lain yang datang dan menetap di tanah Betawi.  Permainan tradisional anak Betawi bukan sekedar permainan biasa melainkan mengandung unsur-unsur yang mengajarkan kepada anak-anak mengenai  nilai-nilai kehidupan.  Dampu Permainan yang dimainkan anak laki-aki maupun perempuan di Betawi. Diagram dampu digambar di atas tanah dengan torehan batu runcing. Diagram dampu terdiri dari 5 block, dimana masing-masing block mengandung makna tertentu yaitu gunung, rumah, dan tangga. Dampu dibuat dengan tinggi sekitar 3 meter, dan sisi yang paling lebar sekitar 1,20 meter. Pletok